PADANG - Gedung Sekolah SMPN 37 Sungai Pisang ini sudah selayaknya direhab bangunannya, di bagian atap dan dinding sudah mulai keropos demikian juga bagian dalam ruang kelas dan sarana prasarana. Hal tersebut tentunya sangat mengganggu kegiatan belahar mengajar.
Menurut pantauan lembaga swadaya masyarakat pimpinan Daerah Team Operasional Pemyelamatan Asset Negara Republik Indonesia (LSM-PD-Topan-Ri) Kota Padang, mcngatakan kepada SKU Patroli Bangsa bahwa untuk menunjang Pendidikan yang baik dan berkualitas tentu didukung fasilitas yang nyaman seperti ruang kelas yang nyaman.
Peningkatan sarana prasarana juga mendukung suksesnya program belajar 9 tahun agar dapat menghasilkan generasi yang handal dan berkualitas. Perlu diingat bahwa semua program-program yang ada di tingkat atas pemerintahan seluruhnya bermuara di desa, baik itu Program Pendidikan Agama. Perikanan, Pertanian, dan Pedesaan (PNPM-MP). Karena masyarakat pedesaan adalah pondasi suatu sislem perekonomian dan ketahanan Nasional.
Dan lahirnya Undang-undang No. 20 tahun 2003 tentang sistem pendidikan Nasional (UU SISDIKNAS) merupakan perwujudan dari tekat melakukan reformasi pendidikan. yang sekian lama perkembangan masyarakat. bangsa dan Negara di era global informasi pendidikan merupakan sebuah langkah strategis sebagai respon sekaligus penguatan terhadap reformasi polilik yang ditempuh Pemerinlah Indonesia, yaitu perubahan sistem pemerintah dari sistem sentralistik mcnjadi desentralistik dengan memberikan otonomi kepada daerah.
Pemberdayaan dan pembaharuan dalam rangka mewujudkan proses pendidikan yang bermutu, otonom demokralis, memperhatikan ketagaman, serta mampu mendorong partisipasi masyarakat.
Peningkatan mutu pendidikan sekolah dapat dicapai apabila didukung oleh sarana dan prasarana pendidikan yang memadai mengacu pada pembiayaan pendidikan lampiran 1 keputusac Presiden (KKPPRKS) No. 80 tahim 2003 bagian IV Bab 27 C- Arah kebijakan No. 19 mcnyatakan "Meningkatkan peran serta masyarakat dalam pembangunan pendidikan termasuk dalam pembiayaan pendidikan, penyelenggaraan pendidikan yang meliputi perencanaan, pengawasan, dan evaluasi program pendidikan", evaluasi monitoring rutin dan berkesinambungan yang dilaksanakan Lcmbaga Swadaya Masyarakat Indonesia (LSM.PD.TOPAN-RI) Kola Padang, monitoring keadaan sekolah SMPN 37 Sungai Pisang Kota Padang.
SMP N 37 Sungai Pisang Kota Padang yang dipimpin oleh Kepala Sekolah Syapardi, S.Pd pasalnya sekolah ini (SMPN 37) belum pemah ada bantuan rehab dan sarana prasarana pendidikan. (Zai)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar