05 April 2011
CSR BANK BJB Cabang Karawang Bangun Ruang Kelas Baru Di Dua SD Negeri
KARAWANG, PB - Dalam rangka melaksanakan tanggung jawab perusahaan kepada masyarakat sekitar, Bank Jabar Banten (BJB) Cabang Karawang melalui program Corporate Social Responsibility (CSR) membangun ruang kelas baru (RKB) di dua sekolah dasar negeri di Kab. Karawang. Bantuan yang diserahkan secara simbolis oleh Kepala Cabang Bank BJB Karawang, Agus Supriatna kepada Wakil Bupati Karawang, dr. Cellica Nurrachadiana, Senin (21/3).
Kedua SD yang mendapatkan bantuan tersebut adalah SDN Sukaluyu III yang terletak di Kec. Telukjambe Timur, dan SDN Pancawati II di Kec. Klari. SDN Sukaluyu III mendapatkan total bantuan mencapai Rp. 210.000.000, sedangkan SDN Pancawati II mendapatkan bantuan sebesar Rp. 111.825.141. Bantuan yang secara simbolis diterima Wakil Bupati tersebut selanjutnya diserahkan kepada masing-masing kepala sekolah dengan disaksikan sejumlah anggota komite sekolah.
Menyikapi penyerahan bantuan tersebut, Wakil Bupati Cellica Nurrachadiana mengatakan, dirinya atas nama pemerintah daerah dan masyarakat Kab. Karawang mengucapkan terima kasih dan memberikan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada jajaran Bank Jabar-Banten, atas kepedulian dan prakarsanya pembangunan ruang kelas baru sekolah dasar. “Terlebih keberadaan gedung SDN Pancawati II dan SDN Sukaluyu III, merupakan salah satu bagian penting dalam upaya mencerdaskan anak bangsa,” ujarnya.
Lebih lanjut Wakil Bupati mengatakan, peristiwa ini bukan saja kebahagiaan bagi kepala sekolah beserta para guru dan siswa/siswi dari sekolah yang mendapat bantuan saja. “Akan tetapi juga bagi Pemerintah Daerah yang bertekad untuk meningkatkan kualitas dan kuantitas sarana dan prasaran pendidikan sekolah tingkat dasar dan menengah dalam upaya meningkatkan daya tampung dan mutu pendidikan dasar di Kab. Karawang,” jelasnya.
Untuk itu, Wakil Bupati berharap dengan telah diserahterimakannya bantuan dari Bank BJB tersebut, para kepala sekolah, komite, serta para guru dan siswa di kedua sekolah tersebut dapat terus merawat dan memelihara gedung tersebut. “Dengan demikian gedung tersebut dapat digunakan dalam kurun waktu yang cukup lama dan dapat bermanfaat bagi upaya meningkatkan kualitas pendidikan di Kab. Karawang,” tambahnya.
Sementara itu, turut hadir dalam kegiatan penyerahan tersebut adalah para pejabat daerah dan PNS di lingkungan Pemerintah Kabupaten Karawang. Termasuk diantaranya adalah Sekretaris Daerah Iman Sumantri, serta Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Eka Sanatha, serta para asisten, kepala OPD, dan para Camat sekabupaten Karawang. ( A. Jun / Mustamir )
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Staff Redaksi
Hendrik S (Polda Metro Jaya) Valentinus MS (Jaksel) Gorby, Robin S (Jaktim) Ramdani BE, Agus Subarkah (Jakpus) (Jakut) Biro Bekasi :Sepmi R (Kabiro) , Joni Sitanggang, Binton Juntak, Mustofa, Ringan Simbolon, Haerudin, Herman Sitanggang, Mulayadi TH, Togar S, Banjarnahor, Syafi'i M, Biro Kab.Bogor :Irawan (Kabiro), Ucup Supriyadi, Rizal Aska, Depok : Radot S, (Kabiro), Karawang : Ade Junaidi (Kabiro), Rihas Purnama YM, Edi Askam, Mustamir, Otong, Wawan, Junaedi, Sopyan Junior, Mumuh MuhamadMursid. Perwkln Jabar: Idris C.Pasaribu (Ka Prwkl), Ungkap M, Deni Ridwan, Parasman. Biro Cimahi : Martunas S. Prwkln Lampung : Irmiadi (Ka.Prwkln) Suwardi, Suripto, nano Wijaya, Sutiyo, Suseno, Sujono, Herry, Adhie, Elik Yulianto, Israludin, Rimanda K Saputra. Kab Tanggamus : MBadri Ma'ruf. Prwkln Jambi : Sabarudin Nasution SE (Ka.Prwkl), Biro Tanjabbar : Abdul Munir, M.Syarif Hidayat. Biro Kab/Kota Siantar : Buhardo Siahaan. Biro Sulselbar : fadly Syarif (Ka.Biro)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar