1. 2.

19 Juli 2011

Terkait PSB, Ada Rumors Calo Marak Bermain…!!!

CIMAHI - Agenda pendidikan di Jawa Barat khususnya didaerah Kota Cimahi dan Kabupaten Bandung Barat terkait penerimaan siswa baru terkesan berjalan sukses. Hal itu terbukti dari pelaksanaan penerimaan siswa tahun ajaran baru tersebut untuk saat ini seakan minus pemberitaan negatif. Namun dalam penelusuran dilapangan, PB menemukan banyaknya keluhan dari masyarakat khususnya terkait rumors maraknya calo penerimaan siswa. Ketika PB mencoba melakukan konfirmasi terhadap beberapa orang tua murid yang kebetulan mendaftarkan anaknya untuk bersekolah di seputar SMP dan SMA di Kota Cimahi dan Kabupaten Bandung Barat, didapati informasi tentang banyaknya calo yang menawarkan diri dan mengatakan dapat menjamin masuk di sekolah yang diharapkan.

“Ada orang yang datang ke keluarga saya dan menawarkan diri bisa memasukkan anak saya di sekolah yang saya kehendaki asalkan saya siapkan uang untuk operasional nya dan katanya juga untuk dijadikan pelicin bagi pihak sekolah.” terang seorang Ibu yang tidak ingin namanya dipublikasikan. “Tapi karena saya nggak yakin, tawaran itu saya tolak.” tambahnya.

Ada pula orang tua yang menyebut bahwa mereka kedatangan orang yang mengaku bisa memasukkan anaknya sekolah meski nilainya dibawah passing grade asalkan uang untuk pelicinnya cukup, dengan alasan, uang tersebut untuk menutup ke Kepala Sekolah, Komite dan Dewan Guru.

Tak pelak rumors tersebut menjadi pembicaraan hangat dikalangan pemerhati baik dari LSM maupun eksponen lainnya. “Jika memang hal itu benar adanya, kita perlu melakukan penelusuran lebih jauh untuk mencaritahu kebenarannya bung. Hal itu tentunya tidak lepas dari kerjasama antara aktifis dan wartawan serta pemerhati lainnya.” sebut Rohimat, salah seorang aktifis Jawa Barat.

Sampai dengan berita ini diturunkan, PB masih menelusuri kebenaran informasi tersebut, yang mana jika hal itu memang benar-benar terjadi, tentunya hal itu merupakan sebuah masalah serius yang perlu untuk ditindaklanjuti oleh aparat berwenang demi menjaga citra dunia pendidikan yang bersih dari penyelewengan khususnya di Kota Cimahi dan Kabupaten Bandung Barat. (Idris)

Staff Redaksi


Hendrik S (Polda Metro Jaya) Valentinus MS (Jaksel) Gorby, Robin S (Jaktim) Ramdani BE, Agus Subarkah (Jakpus) (Jakut) Biro Bekasi :Sepmi R (Kabiro) , Joni Sitanggang, Binton Juntak, Mustofa, Ringan Simbolon, Haerudin, Herman Sitanggang, Mulayadi TH, Togar S, Banjarnahor, Syafi'i M, Biro Kab.Bogor :Irawan (Kabiro), Ucup Supriyadi, Rizal Aska, Depok : Radot S, (Kabiro), Karawang : Ade Junaidi (Kabiro), Rihas Purnama YM, Edi Askam, Mustamir, Otong, Wawan, Junaedi, Sopyan Junior, Mumuh MuhamadMursid. Perwkln Jabar: Idris C.Pasaribu (Ka Prwkl), Ungkap M, Deni Ridwan, Parasman. Biro Cimahi : Martunas S. Prwkln Lampung : Irmiadi (Ka.Prwkln) Suwardi, Suripto, nano Wijaya, Sutiyo, Suseno, Sujono, Herry, Adhie, Elik Yulianto, Israludin, Rimanda K Saputra. Kab Tanggamus : MBadri Ma'ruf. Prwkln Jambi : Sabarudin Nasution SE (Ka.Prwkl), Biro Tanjabbar : Abdul Munir, M.Syarif Hidayat. Biro Kab/Kota Siantar : Buhardo Siahaan. Biro Sulselbar : fadly Syarif (Ka.Biro)